Monday, February 5, 2018

Daftar Juara-Juara Point Blank World Challenge (PBWC) dari Tahun ke Tahun (2016-2017)


PARAVAN TROOPER a.k.a PASURUAN COMMUNITY - Point Blank World Challenge atau biasa disingkat PBWC, adalah sebuah turnamen Point Blank baru dan resmi antar negara-negara yang diselenggarakan oleh Zepetto setelah Point Blank International Championship (PBIC). Point Blank World Challenge juga tidak kalah seru dibandingkan Point Blank International Championship, karena Zepetto ingin menawarkan turnamen menarik lainnya kepada penggemar Point Blank. 

Sama seperti PBIC, untuk mengisi slot PBWC, tim dari berbagai dunia harus bersaing untuk menjurai kompetisi nasional negaranya sendiri, untuk menjadi wakil negaranya untuk berkompetisi di PBWC. PBWC sendiri baru dimulai tahun 2016. Dan berikut adalah Daftar Juara Point Blank World Challenge dari tahun ke tahun.

Point Blank World Challenge 2016
28 - 29 Mei 2016


Lokasi: OGN E-Sport Stadium, Seoul, Korea
Host: Zepetto
Negara Partisipan: Brazil, Indonesia, Korea, Rusia, Thailand, Turkey - Azerbaijan
Hasil Final:
  • Juara 1: Brazil (2Kill Gaming)
  • Juara 2: Thailand (Signature PB)
  • Juara 3: Turkey - Azerbaijan (Crew)
    • Peringkat 4: Rusia (AoeXe)
    • Peringkat 5: Indonesia (OneMoreAVii)
    • Peringkat 6: Korea (Offers)
  • MVP: Foox (Michel Felype de San) 2Kill Gaming




Point Blank World Challenge 2017
20 - 21 Mei 2017


Lokasi: Sokolniki, Pavilion 3, Moscow, Russia
Host: Zepetto, Innova
Negara Partisipan: Russia, Thailand, Indonesia, Brazil, Peru, Amerika, Eropa, India, Turki
Hasil Final:
  • Juara 1: Thailand (Signature.PB)
  • Juara 2: Rusia (zNation)
  • Juara 3: Indonesia (Endeavour 389 ASLAN HFS)
    • Peringkat 4: Turki (ICE e-Sport Club)
    • Peringkat 5: Peru (Luccini.Team)
    • Peringkat 6: Brazil (Black Dragons)
    • Peringkat 7: Rusia (Respect Passage)
    • Peringkat 8: India (Entity Esport)
    • Peringkat 9: Eropa (For The Win)
    • Peringkat 10: Amerika (antifrag)
  • MVP: SiG.RealityJESUS^ (Manutsawat Sangbhadu) Signature.PB




Nah itulah tadi daftar juara-juara PBWC dari tahun ke tahun. Sekian posting yang saya buat ini, semoga informasi yang saya tulis ini bermanfaat bagi kalian.  

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon